Semester I 2018, SWAT Catat Pertumbuhan Laba 51,2%

foto : ilustrasi (ist)

Pasardana.id - PT Sriwahana Adityakarta Tbk (SWAT) pada akhir semester I 2018 mencatatkan laba bersih senilai Rp1,125 miliar atau turun 51,2% dibandingkan periode yang sama tahun lalu (2017), yang tercatat sebesar Rp744,58 juta.

Data tersebut tersaji dalam laporan keuangan perseroan semester I tahun 2018 dengan riview terbatas yang dimuat pada laman Bursa Efek Indonesia, Selasa (4/9/2018).

Jelasnya, dalam laporan keuangan tersebut tertulis penjualan semester I  2018 sebesar Rp113,5 miliar atau mengalami kenaikan 33,37% dibanding periode yang sama tahun 2017 yang tercatat sebesar Rp85,171 miliar.

Meski demikian, beban pokok penjualan naik 41,77% dari Rp68,79 miliar menjadi Rp97,42 miliar pada akhir Semester I 2018. Pada sisi ekuitas, tercatat Rp349,9 miliar atau naik 39,06% dibanding akhir tahun 2017 yang tercatat sebesar Rp251,69 miliar. 

Sedangkan kewajiban perseroan tercatat senilai Rp135,5 miliar atau mengalami penurunan 15,68% dibanding akhir tahun 2017 yang tercatat senilai Rp160,7 miliar.

Sementara aset emiten produsen kertas ini tercatat sebesar Rp485,4 miliar atau naik 17,7% dibanding akhir tahun 2017 yang tercatat senilai Rp412,4 miliar.