Pelaku Pasar SUN Soroti Sentiment Berikut Ini. Apa Saja?
Pasardana.id - Dalam paparan risetnya yang diterima Pasardana.id, di Jakarta, Kamis (23/3/2017), analis fixed income MNC Securities, I Made Adi Saputra menyoroti beberapa faktor yang diperkirakan dapat mempengaruhi pola pergerakan harga di perdagangan Surat Utang Negara hari ini.
Beberapa faktor yang dimaksud, yaitu:
1. Imbal hasil surat utang global kembali mengalami penurunan ditengah pelaku pasar yang menantikan kebijakan fiskal yang akan diambil oleh pemerintahan Donald Trump serta adanya serangan terorisme di negara Inggris mendorong pelaku pasar untuk melakukan pembelian asset yang lebih aman.
2. Pemerintah pada hari ini berencana untuk mengadakan lelang pembelian kembali Surat Utang Negara dengan cara penukaran (Debt Switch). Investor dapat mengikuti lelang tersebut apabila berencana untuk menukar obligasi tenor pendek dengan tenor panjang maupun menukar seri yang kurang likuid menjadi seri yang lebih likuid yaitu Surat Utang Negara yang menjadi seri acuan, yaitu seri FR0061 dan seri FR0074.
3. Secara teknikal, harga Surat Utang Negara masih bergerak pada tren kenaikan harga, sehingga masih terbuka peluang kenaikan harga dalam jangka pendek. Hanya saja, kenaikan harga tersebut akan dibatasi oleh kondisi bahwa harga Surat Utang Negara juga berada pada area jenuh beli (overbought) dimana diperkirakan pelaku pasar akan memanfaatkan kondisi tersebut untuk mulai melakukan aksi ambil untung (profit taking).
4. Rencana Lelang Pembelian Kembali Surat Utang Negara Dengan Cara Penukaran (debt switch) Tanggal 23 Maret 2017. Pada hari ini, Pemerintah akan melakukan lelang pembelian kembali Surat Utang Negara dengan cara penukaran (debt switch). Lelang dilakukan melalui MOFiDS (Ministry of Finance Dealing System) trading platform mulai pukul 10.00 WIB sampai dengan pukul 13.00 WIB.
5. PT Pemeringkat Efek Indonesia mengafirmasi peringkat "idA" terhadap PT Perkebunan Nusantara III (Persero) dengan merevisi prospeknya dari negatif menjadi stabil.

