Harga Minyak Dunia Turun Akibat Badai Harvey

foto: istimewa

Pasardana.id - Harga minyak dunia turun pada Kamis (24/8/2017) setelah beberapa kilang minyak di Amerika Serikat berhenti beroperasi akibat terjangan badai Harvey.

Seperti dilansir Xinhua, harga minyak West Texas Intermediate untuk pengiriman Oktober 2017 turun 98 sen menjadi US$47,43 per barel di New York Mercantile Exchange. Sedangkan harga minyak mentah Brent untuk pengiriman Oktober 2017 melorot 53 sen menjadi US$52,04 per barel di London ICE Futures Exchange.

Badai Harvey diperkirakan National Weather Service akan melanda kawasan pantai Texas pada Jumat (25/8/2017). Akibatnya dua kilang minyak di Texas telah berhenti beroperasi.

Para analis menyebut investor melakukan pembelian produk hasil pengilangan seperti bensin dan menjual minyak mentah dalam antisipasi penghentian operasional kilang minyak di AS sehingga harga minyak dunia turun.