Tunggu Rapat Gubernur BI, Investor Perlu Cermati Saham-Saham Ini
Pasardana.id - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada hari ini perkirakan akan berbalik ke zona hijau setelah pada perdagangan kemarin di tutup di zona merah. Sementara support di perkirakan berada di level 5788 dan resistance di level 5876.
Analis PT Indosurya Mandiri Sekuritas, William Surya Wijaya mengatakan, penguatan indeks akan di topang oleh sentiment laporan kinerja emiten kuartal II.
“Investor masih menunggu laporan keuangan kuartal II dan dapat memberikan warna terhadap pergerakan IHSG,†ujar dia kepada Pasardana.id, di Jakarta, Rabu (19/7/2017).
Ia menambahkan, sentiment positif lainnya datang dari pengumuman Bank Indonesia terkait hasil rapat dewan gubernur Bank Indonesia.
“Khusus terkait dengan BI 7 day repo rate juga menjadi salah satu faktor yang akan cukup memberikan pengaruh terhadap pola pergerkan IHSG,†kata dia.
Menyikapi kondisi itu, dia menyarankan investor untuk mengambil posisi pada saham-saham berikut ini, antara lain; ASRI, PGAS, JSMR, BBNI, ADHI, ROTI, MYOR, ICBP, UNVR dan PWON.

