London FTSE Datar Akhiri Pekan

foto: istimewa

Pasardana.id - Indeks FTSE 100 di Bursa Efek London, Inggris, datar mengakhiri pekan. Angka indeks hanya bergerak naik 3,86 poin pada Jumat (2/6/2017) dari sesi sebelumnya, menjadi 7.547,63.

Seperti dilansir BBC News, angka indeks sempat menyentuh angka tertinggi baru 7.598,99 sebelum berakhir di angka penutupan akibat terpengaruh pergerakan pound sterling yang dipicu kekhawatiran hasil pemilihan umum di Inggris. Hasil polling terbaru menimbulkan keraguan akan tercapainya kemenangan telak Partai Konservatif seperti yang diperkirakan sebelumnya pada pemilihan 8 Juni mendatang.

Pound awalnya melemah terhadap dolar AS, namun pada akhirnya meningkat tipis 0,01 persen menjadi US$1,288 per pound. Sedangkan terhadap euro turun 0,52 persen menjadi 1,143 euro per pound.

Lemahnya nilai tukar pound cenderung mendongkrak indeks FTSE 100, karena perusahaan-perusahaan yang terdaftar di indeks tersebut adalah perusahaan-perusahaan multinasional yang meraup pendapatan dari luar Inggris. Pendapatan dari luar negeri tersebut menjadi bernilai lebih tinggi ketika dikonversi ke dalam pound, sehingga meningkatkan laba.

Namun saham pertambangan yang cenderung mendominasi kategori ini mengalami kinerja mixed. Saham Fresnillo menjadi salah satu saham dengan peningkatan, dengan kenaikan 3,7 persen. Namun saham Antofagasta dan Anglo American masing-masing turun 1,5 persen dan 10,4 persen.

Indeks Dax 30 di Bursa Efek Frankfurt, Jerman, menguat 158,02 poin, atau sekitar 1,25 persen, pada Jumat, menjadi 12.822,94. Indeks Ibex 35 di Bolsa de Madrid, Spanyol, naik 24,90 poin, atau sekitar 0,23 persen, menjadi 10.905,90. Indeks Cac 40 di EuroNext Paris, Perancis, meningkat 24,74 poin, atau sekitar 0,47 persen, menjadi 5.343,41.