Harga Minyak Dunia Naik Tiga Sesi Beruntun

foto: istimewa

Pasardana.id - Harga minyak dunia naik tiga sesi beruntun pada Kamis (6/4/2017), meski cadangan minyak mentah Amerika Serikat mengalami peningkatan.

Seperti dilansir Xinhua, harga minyak West Texas Intermediate untuk pengiriman Mei 2017 naik 55 sen menjadi US$51,70 per barel di New York Mercantile Exchange. Sedangkan harga miyak mentah Brent untuk pengiriman Juni 2017 meningkat 53 sen menjadi US$54,89 per barel di London ICE Futures Exchange.

Harga minyak dunia terus rebound dari penurunan tajam pada awal Maret lalu, akibat tekanan yang timbul dari upaya pengurangan produksi oleh OPEC (Organization of the Petroleum Exporting Countries).

Para analis menyebut para investor untuk selanjutnya akan tetap mewaspadai peingkatan cadangan minyak AS. Energy Information Administration pada Rabu (5/4/2017) merilis laporan yang menyebutkan cadangan minyak AS naik 1,6 juta barel pekan lalu, jauh di atas konsensus pasar penurunan 435 ribu barel.