London FTSE Melemah 51,55 Poin

foto: istimewa

Pasardana.id - Indeks FTSE 100 di Bursa Efek London, Inggris, melemah 51,55 poin, atau  sekitar 0,71 persen, pada Kamis (27/4/2017) dari sesi sebelumnya, menjadi 7.237,17.

Seperti dilansir BBC News, beberapa saham melemah setelah melakukan ex-dividend, saham diperdagangkan tanpa hak atas dividen, termasuk saham Legal & General, ITV, dan Informa.

Saham grup rumah sakit swasta Mediclinic meroket 17,5 persen setelah pemerintah kota Abu Dhabi, ibukota Uni Emirat Arab, membatalkan persyaratan pembayaran bersama sebesar 20 persen untuk perawatan di fasilitas swasta. Tahun lalu, Mediclinic membeli grup rumah sakit swasta UEA Al Noor dengan dana sebesar US$1,7 miliar sebelum pemerintah setempat memberlakukan aturan pembayaran bersama.  

Saham Lloyds Banking Group naik 2,3 persen setelah merilis laporan keuangan kuartal pertama 2017. Laba sebelum pajak bank tersebut naik dua kali lipat menjadi 1,3 miliar pound sterling, sedangkan laba pokok meningkat 1 persen menjadi 2,1 miliar pound, melebihi perkiraan para analis.

Dalam pasar mata uang, pound sempat meningkat mencapai nilai tukar tertinggi dalam tujuh bulan terakhir terhadap dolar Amerikat Serikat, mencapai US$1,2917 per pound. Nilai tukar lalu turun menjadi US$1,2893 per pound. Terhadap euro, pound meningkat 0,7 persen menjadi 1,1870 euro per pound.

Para analis menyebut pound menguat setelah Perdana Menteri Inggris Theresa May diperkirakan akan mempertahankan jabatannya sebagai hasil pemilihan umum pada Juni mendatang. Di sisi lain, dolar AS melemah dipicu kekecewaan akan minimnya kejelasan dalam rencana reformasi pajak Presiden AS Donald Trump yang telah disebarkan kepada publik.

Seperti di Inggris, bursa-bursa utama Eropa lainnya mengalami pelemahan pada Kamis. Indeks Dax 30 di Bursa Efek Frankfurt, Jerman, turun 29,01 poin, atau sekitar 0,23 persen, menjadi 12.443,79. Indeks Ibex 35 di Bolsa de Madrid, Spanyol, merosot 79,50 poin, atau sekitar 0,74 persen, menjadi 10.683,90. Indeks Cac 40 di EuroNext Paris, Perancis, melemah 16,18 poin, atau sekitar 0,31 persen, menjadi 5.271,70.