London FTSE Menguat 33,10 Poin
Pasardana.id - Indeks FTSE 100 di Bursa Efek London, Inggris, menguat 33,1 poin, atau sekitar 0,47 persen, pada Kamis (2/2/2017) dari sesi sebelumnya, mejadi 7.140,75.
Seperti dilansir BBC News, angka indeks mengalami penguatan dipicu melemahnya pound sterling, karena pendapatan perusahaan-perusahaan multinasional yang terdaftar di FTSE 100 menjadi lebih tinggi ketika dikonversi ke pound.
Terhadap dolar Amerika Serika, pound melemah 0,8 persen menjadi US$1,2562 per pound. Sedangkan terhadap euro turun 1,0 persen menjadi 1,1639 euro per pound.
Pound melemah setelah Bank of England merilis perkiraan pertumbuhan 2 persen dan menjaga suku bunga tetap 0,25 persen. BoE menyebut suku bunga mulai mencapai batas maksimal toleransi terhadap tingkat inflasi 2 persen. Namun pasar merasa tak ada perubahan nyata terhadap posisi BoE, sehingga pound menjadi melemah.
Di lantai bursa London, saham Reckitt Beckiser naik 4 persen setelah menyatakan dengan resmi rencana akuisisi Mead Johnson. Tawaran Reckitt mencapai US$90 per lembar saham Mead Johnson secara tunai, sehingga total dana akuisisi adalah US$16,7 miliar.
Saham Royal Dutch Shell meningkat 1,3 persen meski melaporkan penurunan laba menjadi US$3,5 miliar pada 2016, dari sebelumnya US$3,8 miliar. Peningkatan saham Shell lebih dikarenakan aliran kas pada kuartal empat tahun lalu mencapai US$9 miliar, lebih dari cukup untuk membayarkan dividen dan juga melunasi hutan US$4,5 miliar.
Saham Vodafone datar setelah perusahaan produsen telepon seluler tersebut menyebutkan pertumbuhan dalam laba tahunan akan berada di kisaran bawah antara 3 sampai 6 persen. Pada kuartal terakhir 2016, Vodafone mengalami penurunan pendapatan di Inggris, akibat persaingan harga dalam divisi bisnis jasa.
Di Bursa Efek Frankfurt, Jerman, indeks Dax 30 melemah 31,55 poin, atau sekitar 0,27 persen, menjadi 11.627,95. Indeks Ibex 35 di Bolsa de Madrid, Spanyol, meningkat 75,60 poin, atau sekitar 0,81 persen, menjadi 9.406,40. Indeks Cac 40 di EuroNext Paris, Perancis, berakhir datar dengan pergerakan turun tipis 0,29 poin menjadi 4.794,29.

