London FTSE Menguat 29,25 Poin
Pasardana.id - Indeks FTSE 100 di Bursa Efek London, Inggris, menguat 29,25 poin, atau sekitar 0,40 persen, pada Jumat (10/2/2017) dari sesi sebelumnya, menjadi 7.258,75.
Seperti dilansir BBC News, penguatan angka indeks terjadi seiring peningkatan saham sektor pertambangan. Saham Rio Tinto naik 5,6 persen, saham Antofagasta meningkat 4,9 persen, dan saham Anglo American menanjak 4,8 persen.
Peningkatan terjadi setelah data dari Tiongkok yang menunjukkan tingkat impor dan ekspor yang lebih tinggi dari ekspektasi bulan lalu. Baiknya kinerja perdagangan Negeri Panda mengangkat harga logam, hingga memicu kenaikan saham perusahaan-perusahaan tambang.
Dalam pasar mata uang, nilai tukar pound sterling terdukung dirilisnya angka tingkat manufaktur yang lebih tinggi dari ekspektasi. Namun tidak membuat perubahan signifikan terhadap nilai tukar terhadap dolar Amerika Serikat yang mencapai US$1,2505 per pound. Sedangkan terhadap euro, pound naik 0,14 persen menjadi 1,1742 euro per pound.
Indeks Dax 30 di Bursa Efek Frankfurt, Jerman, naik 24,11 poin, atau sekitar 0,21 persen, mengakhiri pekan, menjadi 11.666,97. Indeks Ibex 35 di Bolsa de Madrid, Spanyol, melemah 60,30 poin, atau sekitar 0,64 persen, menjadi 9.378,10. Indeks Cac 40 di EuroNext Paris, Perancis, berakhir datar dengan peningkatan hanya 2,08 poin menjadi 4.828,32.

