Harga Minyak Dunia Meningkat Empat Sesi Beruntun

foto: istimewa

Pasardana.id - Harga minyak dunia mengalami peningkatan pada Selasa (31/10/2017). Telah empat sesi beruntun harga minyak dunia meningkat.

Seperti dilansir Reuters, harga minyak West Texas Intermediate (WTI) untuk pengiriman Desember 2017 naik 23 sen menjadi US$54,38 per barel di New York Mercantile Exchange. Harga minyak WTI saat ini mendekati harga tertinggi dalam dua tahun terakhir.

Sedangkan harga minyak mentah Brent untuk pengiriman Desember 2017 meningkat 47 sen menjadi US$61,37 per barel di London ICE Futures Exchange. Harga minyak mentah Brent telah meningkat 37 persen dari harga terendah pada 2017 yang tercapai Juni lalu.

Harga minyak dunia terus meningkat seiring mencuatnya optimism perpanjangan kesepakatan pengurangan produksi oleh OPEC (Organization of the Petroleum Exporting Countries) dan negara-negara produsen minyak mentah di luar OPEC.

Saat ini kesepakatan mencakup pengurangan produksi sebesar 1,8 jua barel per hari untuk mengatasi kondisi oversupply global. Kesepakatan tersebut akan berakhir pada Maret 2018.

Negara-negara anggota OPEC maupun negara-negara produsen non-OPEC akan bertemu di Wina pada 30 November mendatang. Deklarasi perpanjangan kesepakatan sampai akhir tahun depan diharapkan menjadi hasil pertemuan tersebut.