ANALIS : Harga SUN Masih Bergerak Terbatas, Strategi Trading Jangka Pendek Disarankan

foto : istimewa

Pasardana.id - Pada perdagangan hari ini diperkirakan harga Surat Utang Negara masih akan bergerak bervariasi dengan perubahan harga yang terbatas jelang pelaksanaan Rapat Dewan Gubernur Bank Sentral Amerika pada pekan depan. Selain Bank Sentral Amerika, Rapat Dewan Gubernur juga akan dilakukan oleh Bank of Japan (BOJ) dan Bank Indonesia.

ââÅ¡¬ÃƒÆ’…Pelaku pasar masih akan menantikan kebijakan yang akan diambil oleh ketiga Bank Sentral tersebut,ââÅ¡¬ ujar analis fixed income MNC Securities, I Made Adi Saputra kepada Pasardana.id, di Jakarta, Jumat (16/9/2016).

Dijelaskan, para analis memperkirakan bahwa Bank Sentral Amerika belum akan menaikkan suku bunga acuan di bulan September 2016 meskipun perkembangannya akan menantikan rilis data jelang pelaksanaan FOMC Meeting.

Sementara itu, terhadap kebijakan Bank Indonesia, peluang untuk diturunkannya suku bunga acuan masih terbuka seiring dengan laju inflasi yang terkendali.

ââÅ¡¬ÃƒÆ’…Kondisi tersebut akan mempengaruhi terbatasnya pergerakan harga Surat Utang Negara pada perdagangan hari ini di tengah investor yang masih akan menahan diri untuk melakukan transaksi,ââÅ¡¬ terangnya.

Sedangkan secara teknikal, lanjut I Made, harga Surat Utang Negara masih berada pada area konsolidasi dengan adanya sinyal tren penurunan harga.

ââÅ¡¬ÃƒÆ’…Dengan kondisi tersebut kami perkirakan harga Surat Utang Negara akan bergerak terbatas dengan masih terbuka peluang untuk mengalami penurunan dalam jangka pendek,ââÅ¡¬ jelasnya.

ââÅ¡¬ÃƒÆ’…Dengan kondisi tersebut kami menyarankan kepada investor untuk melakukan strategi trading jangka pendek di tengah harga Surat Utang Negara yang masih bergerak berfluktuasi. Bagi investor dengan horizon investasi jangka panjang, adanya koreksi harga dapat dimanfaatkan untuk akumulasi Surat Utang Negara dengan tenor panjang yang masih memberikan imbal hasil yang menarik di tengah terbukanya peluang penurunan suku bunga acuan Bank Indonesia,ââÅ¡¬ tandas dia.