Sambil Menunggu Putusan RDG BI, Koleksi Sembilan Saham Ini

foto : istimewa

Pasardana.id - Pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada perdagangan hari ini diperkirakan akan berada pada rentang 5.245 hingga 5.358. Dalam mengambil keputusan, investor menunggu hasil Rapat Dewan Gubernur (RDG) Bank Indonesia terkait besaran suku bunga acuan BI-7 day repo rate.

Menurut analis PT Asjaya Indosurya Securities, William Surya Wijaya bahwa pengumuman suku bunga acuan BI pada hari ini sedang dinantikan para pelaku pasar untuk memutuskan aksi pembelian.

"Momentum koreksi wajar dapat dimanfaatkan oleh investor untuk melakukan akumulasi pembelian, mengingat dalam jangka panjang IHSG berada dalam jalur uptrend. Hari ini, IHSG berpotensi melanjutkan penguatan," paparnya.

Dia juga mengatakan, pola pergerakan IHSG yang berada pada jalur konsolidasi wajar memiliki support yang cukup kuat di level 5.245.

"Sedangkan target resisten yang perlu ditembus untuk memperkuat pola kenaikan berada pada level 5.358," ucap William.

Ditambahkan, aksi wait and see terhadap BI 7-Day Repo Rate di tengah pola uptrend IHSG patut disikapi para pelaku pasar dengan mengakumulasi saham; JSMR, HMSP, BBNI, UNVR, PGAS, WTON, EXCL, KLBF, ASRI dan BBTN.