Nikkei Menguat 99,94 Poin
Pasardana.id - Indeks Nikkei 225 di Bursa Efek Tokyo, Jepang, menguat 99,94 poin, atau sekitar 0,61 persen, dari sesi sebelumnya pada Rabu (25/8/2016) menjadi 16.597,30. Seperti dilansir Reuters, terhentinya penguatan yen Jepang dengan nilai tukar tetap 100,28 yen per dolar AS mengembalikan gairah perdagangan saham.
Meski demikian, kewaspadaan para investor sebelum pimpinan Federal Reserve Amerika Serikat Janet Yellen melakukan pidato pada akhir pekan ini membatasi terjadinya gain. Yellen saat bebicara dalam pertemuan para bankir bank sentral negara-negara di dunia di Jackson Hole, Wyoming, nanti diperkirakan akan mengindikasikan waktu meningkatnya tingkat suku bunga The Fed.
Indeks Topix seperti indeks Nikkei juga menguat, sebesar 0,7 persen menjadi 1.306,71. Sedangkan indeks JPX-Nikei 400 meningkat 0,6 persen menjadi 11.739,87.
Di Bursa Efek Korea, indeks Kospi hari ini melemah 6,17 poin, atau sekitar 0,30 persen, menjadi 2.043,76. Indeks Shanghai Composite di Tiongkok turun 3,83 poin, atau sekitar 0,12 persen, menjadi 3.085,88. Indeks Hang Seng di Bursa Efek Hong Kong merosot 178,15 poin, atau sekitar 0,77 persen, menjadi 22.820,78.

