Harga Minyak Dunia Turun Akibat Peningkatan Jumlah Pemboran Minyak yang Operasional di AS
Pasardana.id - Harga minyak dunia turun pada Jumat (22/7/2016) setelah data menunjukkan bahwa jumlah pemboran minyak yang operasional di Amerika Serikat mengalami peningkatan.
Seperti dilaporkan Xinhua, perusahaan jasa perminyakan Baker Hughes merilis laporan pada Jumat yang menunjukkan jumlah pemboran minya yang operasional di Negeri Paman Sam meningkat untuk empat pekan beruntun, sebanyak 14 buah menjadi 371 pemboran pekan ini.
Penguatan dolar AS juga mempengaruhi sentimen pasar. Indeks dolar AS naik 0,50 persen menjadi 97,486.
Sementara itu dalam laporan mingguan Energy Information Administration yang terbaru, persediaan bahan bakar minyak AS secara mengejutkan mencatatkan kenaikan 911.000 barel pekan lalu. Peningkatan yang terjadi merupakan yang tertinggi sejak April.
Harga minyak West Texas Intermediate untuk pengiriman Agustus turun 56 sen sehingga menjadi US$44,19 per barel di New York. Harga minyak mentah Brent untuk pengiriman September turun 51 sen menjadi US$45,69 per barel di London.

