Wintermar Offshore Marine Anggarkan Belanja Modal US$6 Juta pada 2016
Manajemen PT Wintermar Offshore Marine Tbk (WINS) menganggarkan belanja modal atau capex (capital expenditure) tahun 2016 sebesar US$6 juta (sekitar Rp83 miliar). Capex tersebut lebih rendah 54% dibandingkan tahun 2015 yang mencapai US$13 juta.
Pek Swan Layanto, Head of Investor Relation WINS dalam keterangan tertulis ke Bursa Efek Indonesia (BEI), Kamis (4/2) mengatakan, pihaknya telah memperoleh fasilitas pinjaman sebesar US$10 juta untuk membiayai belanja modal perseroan tahun ini.
Menurut Layanto, manajemen WINS juga berencana menjual sejumlah kapalnya. Dana penjualan kapal itu untuk menambah kas cadangan. Layanto memperkirakan, tingkat penggunaan armada tahun ini akan meningkat kendati tarif sewa kapal lebih rendah.
Selama 2015, WINS berhasil membukukan kontrak sebesar US$190 juta atau sekitar Rp2,6 triliun. Kontrak tersebut, antara lain berasal dari perusahaan minyak dan gas yang beroperasi di Natuna, Kepulauan Riau. Perseroan menggunakan kapal SMS Steady untuk mengerjakan kontrak tersebut. Kapal tersebut dibeli anak usaha WINS, yakni PT Sentosasegara Mulia Shipping dengan fasilitas pembiayaan United Overseas Bank Ltd.
Hingga pukul 10.00 WIB, perdagangan sesi pertama di BEI, Jumat (5/2) tercatat Rp114 per unit, naik Rp1 dibanding harga penutupan sehari sebelumnya, Kamis (4/2) sebesar Rp113 per unit. Sepanjang perdagangan di BEI tahun 2015, saham WINS turun 76,73%, dari Rp735 pada 2 Januari 2015 menjadi Rp171 per unit pada 30 Desember 2015. (*)

