Harga Emas Berjangka Naik Meski Dolar AS Menguat

foto: istimewa

Pasardana.id - Harga emas berjangka mengalami kenaikan pada Rabu (28/12/2016). Seperti dilaporkan Reuters, harga emas berjangka untuk pengiriman Februari 2017 di COMEX New York Mercantile Exchange meningkat US$2,1, atau sekitar 0,18 persen, menjadi US$1.140,90 per ons.

Managing Director RBC Wealth Management, George Gero, menyebut para trader mencoba mengatur kembali posisi portofolio mereka dengan melakukan penambahan emas berjangka dalam daftar aset kepemilikan. Selain itu, harga emas berjangka juga terdongkrak naiknya permintaan akhir tahun di Tiongkok dan Rusia.

Harga emas berjangka tercegah naik lebih tinggi karena dolar Amerika Serikat mengalami penguatan. Indeks dolar AS meningkat 0,3 persen menjadi 103,29 pada Rabu.

Harga emas berjangka sempat anjlok ke level terendah dalam 10 bulan terakhir pada 15 Desember lalu setelah positifnya kondisi perekonomian AS memicu terjadinya peningkatan suku bunga Federal Reserve untuk pertama kalinya dalam setahun terakhir. Bank sentral Negeri Paman Sam tersebut mengindikasikan tiga kali peningkatan suku bunga tahun depan, lebih banyak dari perkiraan sebelumnya.

Dalam perdagangan di COMEX, harga perak untuk pengiriman Maret 2017 naik 0,31 persen menjadi US$16 per ons. Harga platinum untuk pengiriman Januari 2017 turun 0,13 persen menjadi US$899,30 per ons.