Harga Minyak Dunia Dekati Harga Tertinggi dalam 17 Bulan

foto: istimewa

Pasardana.id - Harga minyak dunia mendekati harga tertinggi dalam 17 bulan terakhir, setelah Goldman Sachs meningkatkan perkiraan harga untuk 2017 dan negara-negara produsen minyak mentah menunjukkan tanda-tanda akan melaksanakan kesepakatan pengurangan produksi.

Harga minyak West Texas Intermediate (WTI) untuk pengiriman Januari 2017 di New York Mercantile Exchange naik US$1, atau sekitar 2 persen, pada Jumat (16/12/2016), menjadi US$51,90 per barel. Sedangkan harga minyak mentah Brent untuk pengiriman Februari 2017 di London ICE Futures Exchange meningkat US$1,19, atau sekitar 2,2 persen, menjadi US$55,21 per barel.

Harga minyak WTI dan minyak mentah Brent telah meningkat empat dari lima pekan terakhir. Dalam masa tersebut harga minyak mentah Brent telah meningkat 23 persen dan harga minyak WTI naik 20 persen.

ââÅ¡¬ÃƒÆ’…Harga naik hari ini karena Goldman Sachs meningkatkan perkiraan harga dan Rusia menyebutkan perusahaan-perusahaan minyak mereka akan mengurangi produksi,ââÅ¡¬ kata Phil Davis, managing partner PSW Investment di Woodland Park, New Jersey, Amerika Serikat, kepada Reuters.

OPEC (Organization of the Petroleum Exporting Countries) telah mencapai kesepakatan untuk mengurangi produksi minyak mentah sebesar 1,2 juta barel per hari sejak 1 Januari 2017, kesepakatan pengurangan pertama sejak 2008. Rusia dan negara produsen non-OPEC lainnya juga berencana mengurangi produksi setengah dari jumlah tersebut.

Dua kesepakatan tersebut, yang dicapai dalam dua pekan terakhir, meningkatkan ekspektasi pasar bahwa kondisi oversupply dua tahun terakhir akan segera teratasi dan harga dapat kembali ke level seperti pada pertengahan 2015 lalu.