London FTSE Menguat 11,55 Poin
Pasardana.id - Indeks FTSE 100 di Bursa Efek London, Inggris, menguat 11,55 poin, atau sekitar 0,17 persen, pada Jumat (25/11/2016) dari sesi sebelumnya, menjadi 6.840,75.
Seperti dilansir BBC News, saham perusahaan farmasi AstraZeneca merupakan salah satu top gainers setelah status saham tersebut dinaikkan oleh perusahaan broker Liberum. Saham AstraZeneca jadi naik lebih dari 2 persen.
Sementara itu saham perusahaan developer perumahan mengalami penurunan, dengan saham Persimmon dan Barratt turun lebih dari 1 persen.
Dalam pasar mata uang, nilai tukar pound sterling terhadap dolar Amerika Serikat tak berubah dari US$1,2456 per pound. Sedangkan terhadap euro turun 0,4 persen menjadi 1,1748 euro per pound.
Indeks Dax 30 di Bursa Efek Frankfurt, Jerman, berakhir datar dengan pergerakan naik hanya 10,01 poin menjadi 10.699,27. Indeks Ibex 35 di Bolsa de Madrid, Spanyol, meningkat 17,20 poin, atau sekitar 0,20 persen, menjadi 8.674,40. Indeks Cac 40 di EuroNext Paris, Perancis, menanjak 7,71 poin, atau sekitar 0,17 persen, menjadi 4.550,27.

