London FTSE Datar Akhiri Pekan

foto: istimewa

Pasardana.id - Indeks FTSE 100 di Bursa Efek London, Inggris, berakhir datar mengakhiri pekan. Angka indeks hanya bergerak turun 6,43 poin pada Jumat (21/10/2016) dari sesi sebelumnya, menjadi 7.020,47.

Seperti dilansir Xinhua, saham Burberry Group memimpin top gainers dengan peningkatan 3,10 persen. Saham-saham lainnya yang juga mengalami peningkatan signifikan adalah saham Anglo American (2,91 persen), Imperial Brands (2,82 persen), Imperial Brands (2,68 persen), dan Informa (2,25 persen).

Saham British American Tobacco memimpin top losers  dengan penurunan 2,85 persen. Saham-saham lainnya  yang juga merosot signifikan adalah Hikma Pharmaceuticals (-2,80 persen), InterContinental Hotels Group (-2.02 persen), easyJet (-1.71 persen), dan Bunzl (-1.44 persen).

Indeks Dax 30 di Bursa Efek Frankfurt, Jerman, juga berakhir datar, dengan pergerakan naik hanya 9,34 poin menjadi 10.710,73. Indeks Ibex 35 di Bolsa de Madrid, Spanyol, meningkat 39,20 poin, atau sekitar 0,43 persen, menjadi 9.100,40. Indeks Cac 40 di EuroNext Paris, Perancis, berakhir datar dengan pergerakan turun hanya 4,05 poin menjadi 4.536,07.