London FTSE Menguat 52,51 Poin

foto: istimewa

Pasardana.id - Indeks FTSE 100 di Bursa Efek London, Inggris, menguat 52,51 poin, atau sekitar 0,76 persen, dari sesi sebelumnya pada Selasa (18/10/2016), sehingga menjadi 7.000,06.

Seperti dilansir BBC News, saham perusahaan ritel secara umum mengalami penguatan yang signifikan, dengan saham Next dan Marks & Spencer meningkat 5,3 persen dan 4,3 persen.

Namun saham Burberry anjlok 7,2 persen setelah menyatakan bahwa pendapatan enam bulan terakhir sampai 30 September turun 4 persen mencapai 1,16 miliar pound sterling. Penjualan di Inggris meningkat 30 persen setelah pound melemah, namun peningkatan tersebut tertutupi lemahnya penjualan grosir dan bisnis lisensi.

Saham penerbit buku pendidikan Pearson merosot 2,3 persen, melanjutkan penurunan 8 persen pada Senin (17/10/2016).

Dalam pasar mata uang, pound meningkat 1 persen terhadap dolar AS menjadi US$1,2299 per pound. Sedangkan terhadap euro naik 1,1 persen menjadi 1,1193 euro per pound.

Seperti di Inggris, indeks-indeks utama pasar saham Eropa juga mengalami penguatan pada Selasa. Indeks Dax 30 di Bursa Efek Frankfurt, Jerman, menguat 127,98 poin, atau sekitar 1,22 persen, menjadi 10.631,55. Indeks Ibex 35 di Bolsa de Madrid, Spanyol, meningkat 124,60 poin, atau sekitar 1,43 persen, menjadi 8.865,30. Indeks Cac 40 di EuroNext Paris, Perancis, menguat 58,68 poin, atau sekitar 1,32 persen, menjadi 4.508,91.