Nikkei Menguat Akhiri Pekan

foto: istimewa

Pasardana.id - Indeks Nikkei 225 di Bursa Efek Tokyo, Jepang, menguat mengakhiri pekan. Seperti dilansir Reuters, angka indeks naik 82,13 poin, atau sekitar 0,49 persen, dari sesi sebelumnya pada Jumat (14/10/2016), menjadi 16.856,37.

Angka indeks terdongkrak gain saham Fast Retailing Co yang menutupi pelemahan akibat sentimen negatif dari Wall Street. Saham Fast Retailing melejit 5 persen setelah induk perusahaan dari jaringan ritel pakaian Uniqlo tersebut mengumumkan perkiraan lonjakan peningkatan keuntungan operasional sebesar 38 persen mencapai 175 miliar yen Jepang, atau sekitar US$1,70 miliar, untuk tahun buku yang berakhir Agustus 2017. Kenaikan saham Fast Retailing menyumbang peningkatan 64 poin bagi Nikkei.

Indeks Topix seperti Nikkei juga menguat, naik 0,4 persen menjadi 1.347,19. Sedangkan indeks JPX-Nikkei 400 meningkat 0,3 persen menjadi 12.046,36.

Indeks Kospi di Bursa Efek Korea pun menguat mengakhiri pekan, angka indeks naik 7,22 poin, atau sekitar 0,36 persen, menjadi 2.022,66. Indeks Shanghai Composite di Tiongkok berakhir datar dengan pergerakan naik 2,46 poin menjadi 3.063,81. Indeks Hang Seng di Bursa Efek Hong Kong melesat naik 202,01 poin, atau sekitar 0,88 persen, menjadi 23.233,31.