Aquabike World Championship Kembali Digelar, 13 Truk Kontainer Logistik Meluncur ke Danau Toba

Foto : istimewa

Pasardana.id - Provinsi Sumatera Utara (Sumut) akan menjadi tuan rumah perhelatan Aquabike World Championship 2024.

Area Danau Toba kembali menjadi tuan rumah ajang kompetisi jet ski dunia yang akan diselenggarakan pada 13-17 November 2024 mendatang.

Seperti tahun lalu, akan ada empat kabupaten yang menjadi tuan rumah Aquabike World Championship 2024, yaitu Kabupaten Karo, Dairi, Simalungun dan Samosir.

Menteri Pariwisata (Menpar), Widiyanti Putri Wardhana mengatakan, penyelenggaraan Aquabike World Championship di Danau Toba merupakan bagian dari komitmen pemerintah dalam mewujudkan pariwisata berkelanjutan yang ramah lingkungan dan berdampak positif bagi masyarakat.

“Kami juga berkolaborasi dengan berbagai pihak, baik Pemda dan masyarakat setempat. Sinergi yang baik merupakan kunci utama untuk memastikan bahwa pengembangan kawasan Danau Toba dapat berlangsung dengan baik,” kata Widiyanti, baru-baru ini.

“Saya percaya dengan semangat kerjasama yang kuat dan kesadaran akan pentingnya menjaga kelestarian alam dan budaya maka Danau Toba akan menjadi destinasi yang tidak hanya menarik tapi juga berkelanjutan bagi generasi mendatang. Semoga dengan adanya event internasional, festival musik dan bazar UMKM kali ini maka Danau Toba semakin dikenal di dunia dan memberikan manfaat bagi masyarakat sekitar,” lanjut Widiyanti.

Sementara itu, Kepolisian Daerah Sumatera Utara (Sumut) mengawal sebanyak 13 truk kontainer pengangkut logistik untuk perhelatan ajang Aquabike Jetski World Championship 2024 ini.

Kepala Bidang Humas Kombes Pol. Hadi Wahyudi di Medan, Rabu (6/11) mengatakan, ada 48 personel gabungan dari Polres Pelabuhan Belawan, 20 personel dari Satuan Brimob dan 10 personel PJR Polda Sumut untuk mengawal truk kontainer tersebut.

Pihaknya juga telah menyiapkan kendaraan yang digunakan untuk pengamanan dan pengawalan keberangkatan 13 kontainer logistik ini.

"Satu ranmor patroli roda 4 Satuan Lantas Polres Pelabuhan Belawan, dua unit ranmor patroli Sat PJR dan tiga unit ran taktis Satuan Brimob Polda Sumut," sebutnya.

Lebih lanjut Hadi menginformasikan, seluruh rangkaian keberangkatan 13 kontainer pengangkut logistik mendapatkan pengamanan personel dari Terminal Petikemas Belawan Medan menuju ke Kecamatan Ajibata, Tomok dan Pangururuan, Kabupaten Toba.

"Sekira pukul 17.30 WIB, seluruh kontainer yang membawa logistik Aquabike sudah diberangkatkan dari Wilayah hukum Polres Pelabuhan Belawan dengan situasi aman dan kondusif," tutur Hadi.

Adapun 13 kontainer yang membawa logistik untuk ajang Aquabike tersebut, dibagi menjadi tiga trip di awali dengan kontainer diberangkatkan sekira pukul 15.01 WIB, dikawal personel, dan seterusnya sampai selesai.

"Kami mengimbau kepada masyarakat agar menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah ini untuk menyukseskan ajang bertaraf internasional tersebut," tukas Hadi.

Sebagai informasi, Aquabike Jetski World Championship 2024 ini merupakan tahun kedua seri kejuaraan jetski tingkat dunia yang diselenggarakan di danau vulkanik terbesar dunia itu.

Sebanyak 73 pembalap dari 30 negara akan berlaga pada ajang ini.

Tak hanya pembalap internasional, ajang ini juga akan diikuti oleh 10 pembalap jet ski kebanggaan Indonesia. 

Ajang ini juga dimeriahkan dengan Pesta Rakyat Danau Toba ini diselenggarakan di empat kabupaten besar yang berada di kawasan Danau Toba, yakni Kabupaten Karo, Dairi, Simalungun dan Samosir.