TPIA Informasikan Kesiapan Dana atas Pembayaran Pokok Obligasi yang Akan Jatuh Tempo

Pasardana.id - PT Chandra Asri Pacific Tbk (IDX: TPIA) menyampaikan informasi perihal Kesiapan Dana atas Obligasi Berkelanjutan I Chandra Asri Petrochemical Tahap II Tahun 2018-Seri C yang akan jatuh tempo pada tanggal 1 Maret 2025 sebesar Rp300 Miliar.
“Sesuai dengan Perubahan Peraturan Bursa Efek Indonesia Nomor I-E tentang Kewajiban Penyampaian Informasi yang efektif pada tanggal 01 Oktober 2022, dengan ini kami sampaikan informasi terkait kesiapan dana Perseroan dalam melakukan pembayaran pokok Obligasi Berkelanjutan I Chandra Asri Petrochemical Tahap II Tahun 2018 Seri C (Obligasi) yang akan jatuh tempo pada tanggal 1 Maret 2025 sebesar Rp300.000.000.000,- (tiga ratus miliar rupiah),” tulis Suryandi selaku Direktur TPIA dalam keterbukaan informasi BEI, Kamis (06/2).
Ditambahkan, pembayaran pokok Obligasi beserta kupon terakhir tersebut akan dibayarkan kepada PT Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI) sesuai ketentuan yang berlaku.
Selanjutnya disampaikan, tidak ada dampak kejadian, informasi atau fakta material tersebut terhadap kegiatan operasional, hukum, kondisi keuangan, atau kelangsungan usaha Perseroan.