Starbucks Siap Investasi US$130 Juta di Tiongkok

foto: istimewa

Pasardana.id - Jaringan kedai kopi global asal Amerika Serikat, Starbucks, pada Senin (16/3/2020) mengumumkan rencana investasi di Tiongkok dengan dana mencapai US$130 juta atau sekitar Rp1,93 triliun.

Melalui investasi yang dilakukan, Starbucks akan memiliki 6.000 toko di Tiongkok pada 2022 mendatang.

Seperti dilansir Xinhua, dana investasi akan dipergunakan untuk membuka fasilitas roasting paling modern pada 2022 sebagai bagian dari Coffee Innovation Park (CIP). Starbucks berusaha untuk terus mengglobalkan jaringan roasting yang dimilikinya dan memperkuat fokus strategis di AS dan Tiongkok yang merupakan dua pasar utama.

Sebagai investasi manufaktur terbesar di luar AS dan yang pertama di Asia, CIP akan mencakup pabrik roasting, gudang, dan pusat distribusi, menciptakan lapangan pekerjaan dan mendorong terciptanya pertumbuhan bisnis kopi di Tiongkok.