BLTZ Mulai Tutup Satu Gerai Layar Lebar

foto : ilustrasi (ist)

Pasardana.id - PT Graha Layar Prima Tbk (BLTZ) menutup kegiatan operasional layar lebar CGV di pusat perbelanjaan Mall Of I Indonesia (MOI) sejak tanggal 16 Januari 2019. Langkah itu diambil, karena masa sewa tempat telah berakhir.

Namun, manajemen BLZT menyatakan, penutupan salah satu gerai layar lebarnya tersebut tidak berdampak material terhadap kegiatan operasional.

“Tidak terdampak material terhadap kegiatan operasional, hukum, kondisi keuangan atau kelangsungan usaha perseroan,” tulis Direktur BLTZ, Yeo Deoksu dalam keterbukaan informasi pada laman Bursa Efek Indonesia, Kamis (17/1/2019).

Berdasarkan laporan keuangan perseroan per 30 September 2018, perseroan tercatat mengoperasikan 40 gerai layar lebar. Pada sisi pendapatan, tercatat sebesar Rp846 miliar dan laba bersih sebesar Rp21 miliar.