BEI Tambah Target Pertumbuhan Investor Menjadi 25%

Pasardana.id - PT Bursa Efek Indonesia (BEI) meningkatkan target pertumbuhan investor dari 15% menjadi 25% per tahun. Hal itu didasari oleh telah terbentuknya jaring pengembangan pasar modal di Indonesia.
Direktur Pengembangan BEI, Hasan Fawzi mengatakan, peningkatakan target pertumbuhan investor itu didasari telah terbentuknya jaring pengembangan investor.
“Misalnya, kantor perwakilan telah ada 29 dan akan buka 3 lagi tahun ini. Galeri investasi telah mencapi 388 dan akhir tahun ditargetkan mencapai 400 galeri investasi,” papar dia di Jakarta, Rabu (11/7/2018).
Disamping itu, jelas dia, bertambahnya emiten yang mengikuti program ‘Yuk Nabung Saham” dengan membentuk komunitas-komunitas investor.
“Komunitas itu tidak hanya sosialisasi tapi juga langsung inklusi,” jelas dia.
Sementara itu, lanjut dia, 105 anggota bursa (AB) gencar melakukan kerjasama dengan perbankan. Kerjasama itu dalam rangka merubah pola pikir masyarakat menabung menjadi investor.
Untuk diketahui, hingga akhir Juni 2018, jumlah investor efek bersifat ekuitas telah mencapai 721.000. SID (Single Investor Identification) dan terdapat sebanyak 197.186 SID aktif dalam setahun serta 126.675 SID aktif dalam sebulan.