OASA Genjot Pertumbuhan Pendapatan Hingga 50%

foto : ilustrasi (ist)

Pasardana.id - PT Protech Mitra Perkasa Tbk (OASA) pada tahun 2018 menargetkan pertumbuhan pendapatan sebesar 50% dari capaian tahun 2017 yang tercatat sebesar Rp32 miliar. Hal itu ditopang oleh lini usaha ketenagalistrikan.

Komisaris Utama OASA, Freddy Santoso menyampaikan, target pertumbuhan pendapatan itu ditopang oleh lini usaha ketenagalistrikan, seperti pengerjaan jaringan distribusi listrik.

“Misalnya pembangunan gardu, trafo hingga jaringan,” kata dia di gedung Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Rabu (6/6/2018).

Ia menjelaskan, perseroan akan lebih fokus pada lini usaha ketenagalistrikan dan perdagangan alat-alat listrik. Tapi lini usaha lama, yakni telekomunikasi tidak ditinggalkan.

“Usaha di telekomunikasi marginnya hanya 10% sedangkan margin di lini ketenagalistrikan mencapai 20%,” jelas dia.

Dengan demikian, jelas dia, porsi pendapatan dari lini usaha ketenagalistrikan akan mencapai 60% dari total pendapatan tahun 2018. Sedangkan lini usaha telekomunikasi 30% dan 10% berasal dari perdagangan.

“Itu hanya perkiraan kami tapi bisa saja lini usaha perdagangan akan lebih besar dari target itu,” ujar dia,

Jika target di atas tercapai, lanjut dia, perseroan berharap mencatatkan laba bersih Rp2,3 miliar. Sedangkan akhir kuartal I 2018, perseroan membukukan pendapatan Rp1,6 miliar dan laba bersih Rp95,1 juta.