Investor Saham Tembus 700.151 SID

Pasardana.id - Jumlah Investor efek bersifat ekuitas atau saham terus mengalami peningkatan. Terakhir, data Bursa Efek Indonesia mencatat terdapat 700.151 SID (Single Investor Identification). Dengan demikian, pertumbuhan jumlah SID mencapai 11,4% dalam empat bulan ini.
Direktur Pengembangan Bursa Efek Indonesia (BEI), Nicky Hogan menyampaikan, penambahan jumlah investor sepanjang tahun ini telah mencapai 71.660 SID, yang merupakan angka yang menggembirakan untuk mencapai 750.000 SID pada akhir tahun 2018.
“Dengan melihat pertumbuhan jumlah SID ini, kami yakin dalam satu dua tahun ini SID saham dapat mencapai 1 juta,” kata Nicky di Jakarta, Selasa (22/5/2018).
Ia menjelaskan, peningkatan jumlah investor saham seiring dengan peningkatan intensitas pelaksanaan Sekolah Pasar Modal. Pasalnya, setiap peserta SPM serta merta menjadi investor.
“Kita tahu SPM sangat efektif menjaring investor dan dipermudah dengan membuka rekening dana nasabah cukup Rp100.000,- saja,” kata dia.
Selain itu, lanjut dia, peningkatan jumlah investor juga seiring dengan pertumbuhan jumlah infrastruktur. Misalnya, hingga saat ini terdapat 387 galeri investasi, enam Go Public Informastion Center, 29 kantor perwakilan BEI dan 390 komunitas pasar modal serta media informasi bursa.
Nicky juga menyampaikan, pertumbuhan jumlah investor juga diikuti dengan pertumbuhan jumlah investor aktif. Hingga April 2018, terdapat 197.186 SID aktif dalam setahun dan 126.675 SID aktif dalam sebulan.